Powered by Blogger.

Monday 18 May 2015

Tips Yang Perlu Di Perhatikan Saat Membeli I-Phone Bekas.

15:36 - By Unknown 1

ilustrasi iphone bekas
Bagi mereka yang yang ingin memilik produk apple namun terkendal dana saat ingin membeli yang baru. Apple yang baru memang sangat mahal tetapi mahal dengan fitur yang diberikan pun sesuai dengan harga nya.
Banyak nya masyarakat yang ingin memiliki smartphone tersohor itu membuat Apple/Iphone bekas sangat masih tinggi di pasaran. Namun semakin tinggi nya permintaan semakin tinggi juga tingkat kecurangan para penjual smartphone ini
Berikut admin berikan Tips Yang Perlu Di Perhatikan Saat Membeli I-Phone Bekas.

1.Periksa Nomor Seri

Hal pertama yang harus dilakukan saat membeli iPhone bekas adalah mengecek nomor serial dan IMEI. Nomor serial atau serial number tentunya sangat penting untuk diperhatikan karena hal ini menyangkut terdaftar tidaknya suatu produk yang dibeli. IMEI juga sangat penting. Imei adalah International Mobile Station Equipment Identity. Kurang lebih IMEI adalah nomor untuk mengidentifikasi 3GPP (organisasi yang bertugas  menetapkan jaringan). Jika tidak ada kedua hal ini, Iphone tersebut diragukan keasliannya.

2.Mengecek  Layar dan Tombol Home

Ketika iPhone bekas Anda cek dengan memegangnya saja, Anda harus melakukan lebih dari itu. Periksalah tombol Home. Tombol tersebut cukup krusial. Jika tombol ini macet, gagalkan niat Anda untuk mengeluarkan kocek dari dompet Anda. Selain itu, Anda pun harus mengecek keadaan layar. Jangan dibeli jika  iPhone tersebut layarnya sekarat. Mengingat layar sangat sensitif, perhatikan apakah terdapat piksel yang mati atau tidak.  Jika Anda mengabaikan hal ini, alih-alih Anda senang, kerusakan pada layar akan membuat pengeluaran Anda bertambah Perbaikan layar tidak memakan biaya yang kecil.

3.Mengetahui Unlock

Ada dua jenis Iphone, yaitu yang berjenis Software Unlock dan Factory Unlock. Software unlock biasanya  berharga lebih murah. Jenis ini memiliki keterbatasan karena adanya penguncian untuk jenis operator lokal. Anda perlu melakukan proses unlock kembali, agar iPhone bekas bisa dipakai oleh provider apapun. Sedangkan Factory Unlock harganya lebih mahal karena tidak ada batasan dalam memakai operator apapun. Perhatikanlah kedua jenis unlock pada Iphone yang akan Anda beli. Sebaiknya pilih yang berjenis Factoy Unlock, karena jenis ini tidak dimodifikasi oleh pihak ketiga.


4.Jangan Sepelekan Konektivitas dan Kamera

Seringkali orang yang membeli perangkat Iphone bekas mengabaikan faktor yang satu ini. Padahal sudah jelas. konektivitas merupakan hal yang penting untuk sebuah perangkat mobile. Cek Wi-Fi dan bluetooth apakah masih berfungsi atau tidak? Selain konektivitas, cek pula kamera, barangkali ada kerusakan yang membuat kameranya tidak berfungsi. Jangan sepelekan hal ini karena malah nanti Anda yang dibuat bingung dengan perangkat iPhone bekas Anda.

5.Tes dengan Aplikasi iTunes

Hal ini cukup penting. Anda  sebaiknya mengetes iPhone bekas yang akan Anda beli dengan aplikasi iTunes.  Tentu saja Anda harus membawa laptop yang sudah terinstall aplikasi iTunes. Apabila iPhone Anda terdeteksi oleh iTunes, sudah dipastikan iPhone tersebut layak dbeli. Jika tidak terdeteksi, Anda harus mengurungkan niat untuk membeli iPhone tersebut. Selain itu, perhatikan pula apakah perangkat Iphone tersebut memiliki memori eksternal? Jika tidak, berarti perangkat tersebut asli karena Apple hanya menyuntikan fitur memori internal pada produk iPhone-nya.

Itulah hal-hal yang perlu Anda lakukan  saat hendak membeli iPhone bekas. Dengan memperhatikan hal-hal tersebut, tentunya Anda dapat lebih hati-hati dalam memilah dan memilih iPhone bekas. Hal ini penting karena zaman sekarang ini, tidak sedikit ada oknum yang memanfaatkan konsumen dan menipu mereka dengan  barang palsu. Mudah-mudahan tips ini cukup berguna bagi Anda yang siap-siap membeli perangkat iPhone bekas.

6.cek nomor imei iphone yang akan dibeli
Setelah Anda mendapatkan ini, Anda bisa mengeceknya untuk memastikan kalau iPhone ini bukan curian/hilang sekaligus untuk mengecek masa garansinya. Anda bisa mengeceknya di situs Apple: Check Your Service and Support Coverage.

7. Proximity Sensor
Proximity Sensor atau sensor jarak akan mendeteksi kapan iPhone sedang didekatkan ke telinga pengguna dan akan mematikan layar untuk menghemat energi dan menghindari sentuhan yang tidak disengaja oleh telinga pada saat menelepon.
  1. Buka aplikasi Telepon (Phone).
  2. Telepon nomor siapa saja, sebaiknya telepon layanan gratis untuk uji coba.
  3. Tutupi bagian depan-atas iPhone dengan tangan Anda untuk simulasi sebagai telinga. Pada saat itu layar seharusnya menjadi gelap.
  4. Lepaskan tangan Anda. Layar seharusnya kembali nyala ketika sensor tidak terhalangi lagi.
  5. Putuskan panggilan.
8. Wi-Fi
  1. Buka Settings > Wi-Fi dan hubungkan ke sebuah jaringan wi-fi.
  1. Buka Safari dan buka sebuah website, misalnya ahlinyagadget.blogspot.com dan pastikan halamannya dimuat dengan sempurna.

9.speaker
  1. Buka aplikasi Musik (atau iPod), pilih salah satu lagu koleksi Anda dan mainkan. Geser-geser volume jika perlu. Pastikan kalau suara musik yang dimainkan kedengaran dengan jelas melalui speaker iPhone.

Catatan: Speaker iPhone pada bagian bawah iPhone cuma ada satu, bukan dua. Yang satunya lagi adalah Microphone.
  1. Colokkan headset yang memiliki mic dan remote, misalnya headset bawaan dari Apple. Musik seharusnya akan tetap main melalui headset. Pastikan kalau suaranya terdengar bersih dan seimbang antara kanal kiri-kanan dari headset.
  2. Dobel-klik pada remote headset. Musik seharusnya berganti ke lagu berikutnya.
  3. Cabut headset. Musik seharusnya berhenti ketika headset dicabut

10. Ambient Light Sensor atau sensor cahaya
Ambient Light Sensor (ALS) akan secara otomatis mengubah kecerahan layar berdasarkan kondisi di lingkungan sekitar layar. ASL akan mengubah layar menjadi lebih cerah ketika iPhone digunakan pada kondisi terang, dan akan meredupkan layar ketika iPhone digunakan pada kondisi gelap.
  1. Tekan tombol Power untuk mematikan layar
  2. Pada kondisi yang terang, tutupi bagian atas iPhone mulai dari bagian atas layar hingga menutupi kamera depan untuk menghalangi sensor cahaya pada bagian tersebut. Menggunakan tangan juga bisa.
  3. Tekan tombol Power untuk menghidupkan layar, dan bukan kunci layar. Ketika ASL tertutupi, layar seharusnya menjadi sedikit redup.
  4. Kemudian lepaskan penghalang, sesaat kemudian layar akan menjadi lebih terang dan akan menyesuaikan dengan kondisi cahaya.





Tags:
About the Author

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Pellentesque volutpat volutpat nibh nec posuere. Follow me @Bloggertheme9
View all posts by admin →

Get Updates

Subscribe to our e-mail newsletter to receive updates.

Share This Post

1 comment:

  1. http://agen-resmi.blogspot.co.id/
    http://memulai-bisnisonline.blogspot.co.id/
    http://wanipiroc.blogspot.co.id/
    http://babershopclipper.blogspot.co.id/
    http://newcjdw.blogspot.co.id/
    http://ppobterlengkapdanterpercaya.blogspot.co.id/
    http://arppob.blogspot.co.id/
    http://10oktober75.blogspot.co.id/p/img.html

    ReplyDelete

Recent news

Blogroll

Discussion

© 2014 seputaran gadget. WP Theme-junkie converted by Bloggertheme9
Powered by Blogger.
back to top